INILAHTASIK.COM | Plt Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Bungursari, Senin (08/02/2021), di aula kecamatan.
Ada sekitar 135 usulan pada Musrenbang kali ini, dari 7 Kelurahan yang ada di Kecamatan Bungursari, 17 usulan dari Kelurahan Sukamulya, lalu, Kelurahan Bungursari 29 usulan, Kelurahan Sukajaya 15 usulan, Kelurahan Bantarsari 20 usulan, Kelurahan Cibunigeulis 19 usulan, Kelurahan Sukarindik 20 usulan dan Kelurahan Sukalaksana 15 usulan.
Yusuf menyampaikan, Musrenbang tingkat Kecamatan yang bertujuan untuk melakukan penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap usulan rencana kegiatan pembangunan Kelurahan yang di integrasikan dengan prioritas pembangunan daerah di wilayah Kecamatan yang di kelompokkan berdasarkan tugas dan fungsi perangkat daerah.
Sedikitnya ada 10 kegiatan prioritas pembangunan di tahun ini diantaranya, Pengembangan RSUD dr Soekardjo, Pembangunan dan rehabilitasi Puskesmas, Lanjutan pembangunan jalan lingkar utara, Pembangunan command center, Revitalisasi pasar pancasila, Pengembangan PPIK (Pusat Pengembangan Industri Kerajinan).
Kemudian, sambungnya, Pembangunan dan rehabilitasi ruang kelas serta penyediaan sarana pendidikan, Pembangunan dan rehabilitasi irigasi pertanian, Lanjutan pembentukan Wira Usaha Baru, dan terakhir, Peningkatan pelayanan publik, seperti pembangunan dan rehabilitasi gedung kantor Kecamatan dan Kelurahan, pembukaan pelayanan di Mall Pelayanan Publik, dan sejumlah kegiatan strategis lainnya.
Ia menyebut bahwa penyusunan RKPD tahun 2022 merupakan rencana tahunan kelima, atau tahun terakhir dari periode RPJMD tahun 2017-2022, Pembangunan tahun 2022, dirasa masih cukup berat sebagai dampak dari pandemi Covid-19 yang saat ini masih berlangsung.
“Kita yakin pandemi ini akan berakhir, dan rencana pembangunan serta target kinerja yang telah kita susun dapat dilaksanakan, sehingga dapat memberikan manfaat serta dampak untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Tasikmalaya,” ungkap Yusuf.
Dikatakannya, beberapa rencana kegiatan prioritas di tahun 2022, tak jauh berbeda dengan target prioritas di tahun ini, pertama, Penuntasan pembangunan Gedung RSU Pratama Dewi Sartika dan RSU Pratama Purbaratu.
Kedua, Lanjutan pembangunan jalan Lingkar Utara. Kemudian, Penataan objek wisata Situ Gede, Penataan Alun-alun dan Revitalisasi pasar rakyat.
Lalu, Optimalisasi PPIK (Pusat Pengembangan Industri Kerajinan), Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dan lanjutan pembentukan Wira Usaha Baru.
“Pembangunan dan rehabilitasi ruang kelas serta penyediaan sarana pendidikan, dan Peningkatan pelayanan publik,” pungkasnya. (Pid)
Discussion about this post