INILAHTASIK.COM | Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, menanggapi pernyataan Sekda Kota Tasikmalaya, Drs. H. Asep Goparluloh, yang menyampaikan bahwa perayaan Hari Jadi Kota Tasikmalaya tahun 2025 hanya seremonial saja, tidak ada kegiatan seperti tahun sebelumnya, sesuai dengan arahan dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia.
Viman menyebut, kemeriahan HUT Kota Tasikmalaya ke-24 tetap akan dirasakan dan dinikmati oleh warga Kota Tasikmalaya.
“Hanya saja ada pengurangan kegiatan yang bersifat penghamburan anggaran,” ujar Viman, Rabu 10 September 2025.
Ia menegaskan bahwa pemerintah harus hadir ditengah masyarakat, dan membawa dampak perputaran ekonomi.
“Akan tetap gebyar dan melibatkan sejumlah masyarakat dan dilaksanakan sederhana,” imbuhnya.
Adapun, sumber dana untuk kegiatan HUT Kota Tasikmalaya diluar APBD. Kalau, APBD tentu untuk digunakan yang skala prioritas seperti pengentasan kemiskinan, stunting dan lainnya.
“Nanti, anggarannya itu akan kolaborasi dengan pihak lain,” ujarnya.
“Perayaan HUT Kota Tasik ke-24 ini sedang dalam pembahasan Pemkot Tasikmalaya. Sehingga, kalau ditanya ada apa saja kegiatannya, dimana saja lokasi kegiatannya, berapa hari dilaksanakan dan lainnya, tentunya sedang dalam pembahasan tim panitia,” tandasnya.











