Siswa SD dan SMP Antusias Ikuti Lomba Gerak Jalan Dalam Peringati HUT ke- 77 RI

Kegiatan yang ditujukan untuk tingkat SD dan SMP yang ada diwilayah kecamatan Dayeuhluhur ini sangat antusias sekali di ikuti oleh para peserta.

Aug 4, 2022 - 04:21
Aug 4, 2022 - 04:50
Siswa SD dan SMP Antusias Ikuti Lomba Gerak Jalan Dalam Peringati HUT ke- 77 RI

CILACAP, INILAHTASIK.COM | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 RI tahun 2022, Panitia tingkat Kecamatan Dayeuhluhur menggelar lomba gerak jalan antar pelajar pada Selasa, 02 Agustus 2022. 

Kegiatan yang ditujukan untuk tingkat SD dan SMP yang ada diwilayah Kecamatan Dayeuhluhur ini sangat antusias sekali diikuti oleh para peserta.

Star dimulai dari depan halaman kantor Kecamatan Dayeuhluhur dan finish di depan Pasar Desa Matenggeng.  Para peserta semangat untuk mengikuti perlombaan gerak jalan yang diadakan oleh panitia.

Tugas Supriyanto selaku panitia HUT RI tingkat Kecamatan Dayeuhluhur menyampaikan bahwa panitia berupaya semaksimal mungkin agar kegiatan ini lebih meriah.

"Alhamdulillah perlombaan gerak jalan ini diikuti oleh peserta yang luar biasa, ramai dan sangat meriah, sehingga bagaimanapun Dayeuhluhur yang biasanya tidak pernah macet, kini menjadi macet. Wajar saja,karena ada kegiatan dan aktifitas anak-anak," ucapnya.

Tak hanya itu, Panitia juga menambahkan bahwa tujuan dari kegiatan gerak jalan ini adalah untuk memupuk jiwa patriotis dan rasa nasionalis. Bahwa, inilah warga dan generasi muda di Indonesia khususnya di Kecamatan Dayeuhluhur merasa memiliki bahwa kita memang harus melaksanakan, mengikuti, dan juga kewajiban untuk memeriahkan HUT ke- 77 Republik Indonesia.

"Lomba gerak jalan ini banyak manfaatnya, seperti melatih kedisiplinan, menjaga kesehatan serta meningkatkan kebersamaan, juga untuk memupuk semangat perjuangan kemerdekaan," tandasnya. (DANI)

Baca juga: Cegah Perundungan Antar Siswa, MTs Sufyan Tsauri Gelar Sosialisai

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow