Tangkal Isu Hoax, KPU Kota Tasik Gandeng Unsur Media

Dec 27, 2022 - 16:48
Dec 27, 2022 - 16:58
Tangkal Isu Hoax, KPU Kota Tasik Gandeng Unsur Media

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Wujudkan pemilu tahun 2024 yang berkualitas, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tasikmalaya gandeng sejumlah unsur media cetak, online dan elektronik untuk turut serta mengawal seluruh tahapan pelaksanaan pemilu mendatang.

"Sukses tidaknya penyelenggaraan pemilu 2024 nanti, perlu adanya dukungan dari semua pihak, termasuk unsur media massa. Sebagai pilar keempat demokrasi, maka kami sangat memandang penting peran media," kata Ade Zaenul Mutaqin, Ketua KPUD Kota Tasikmalaya, saat menggelar rapat koordinasi dengan sejumlah media, disalah satu rumah makan, Selasa 27 Desember 2022.

Ia menyebut, media bisa menjadi sumber informasi bagi masyarakat, media juga bisa menjadi sarana untuk meningkatkan literasi dan edukasi masyarakat berkaitan dengan masalah pemilu.

Kemudian, lanjut Ade, diharap bisa menjadi sarana penyampai informasi yang utuh dan benar, juga dapat menangkal isu isu hoax, Disinformasi dan ujaran kebencian yang selama ini banyak beredar di masyarakat menjelang pelaksanaan pemilu 2024.

Menurutnya, sebagus apapun program yang dicanangkan oleh KPU, kalau tidak tersampaikan kepada masyarakat, program tersebut di yakininya tidak akan berjalan dengan baik.

Pihaknya berharap pada pemilu 2024 mendatang, tingkat partisipasi masyarakat bisa lebih meningkat, tapi tidak hanya partisipasi pada saat pencoblosan saja, juga partisipasi dalam mengikuti setiap tahapan pemilu.

Ia juga mengajak unsur media massa untuk sama sama mensukseskan pemilu 2024.

Baca juga: Ciptakan Pemilu 2024 Lebih Berkulitas, Bawaslu Kota Tasik Tampung Aspirasi Media

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow