Terlewati Jalur Mudik, Ampera Waterpark Ramai di Kunjungi Wisatawan

Ampera Waterpark juga tetap memberlakukan prokes kepada para penggunjung.

May 6, 2022 - 06:19
May 6, 2022 - 06:19
Terlewati Jalur Mudik, Ampera Waterpark Ramai di Kunjungi Wisatawan

KAB TASIK, INILAHTASIK.COM I Sejumlah objek wisata yang di Kabupaten Tasikmalaya pada  Lebaran 1443 H mulai ramai didatangi pengunjung,  Di antaranya tempat wisata Ampera Waterpark Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Manajer objek wisata Ampera Water Park, Firman Suryana mengatakan, kondisi pengunjung di Ampera Waterpark mulai dari H+2 pasca lebaran di setiap harinya ada peningkatan dari hari-hari sebelumnya, mungkin karena liburan kali ini agak lebih panjang.

"Termasuk juga sekarang banyak warga yang mudik, karena memang posisi wahana kita ada di jalur mudik, jadi banyak Kendala yang ingin masuk ke Ampera waterpark karena terjebak macet," ungkapnya.

Ia bersyukur secara kunjungan ada kenaikan dari sebelumnya, dan Ia berharap Ampera waterpark ini ramai sampai nanti puncaknya di hari sabtu - minggu. 

"Dari kapasitas Ampera waterpark sendiri sekitar 12 ribu orang, sedangkan sampai saat ini, dari yang telah ditentukan sekitar 75 persen, kita masih di bawah 75 persen," terang Firman.

Sementara itu, Erdis salah satu pengunjung mengatakan, sengaja dirinya mengajak keluarga ke kolam renang ampera waterpark, karena dekat dari rumah, kalau ke tempat jauh sudah pasti macet dan pasti lebih ramai.

"Kalau disini tempatnya selain aman dan juga luas jadi anak-anak bisa berenang dan bisa bersantai," ucapnya

Ampera Waterpark juga tetap memberlakukan prokes kepada para penggunjung. Selain itu juga pihaknya akan memberikan masker jika ada penggunjung yang tidak membawa masker agar tetap terlindungi dari virus Covid-19.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Achmad Bilal Achmad Bilal Kurniawan adalah seorang Jurnalis Muda yang berfokus pada berita pemerintahan, umum dan feature dengan wilayah kerja di Kabupaten dan Kota Tasikmalaya