Ziarah Nasional HUT TNI Ke-76, Yusuf Ingatkan Nilai Kejuangan Para Leluhur

Di momentum HUT TNI ke-76, Wali Kota Tasikmalaya H. Muhammad Yusuf berharap TNI semakin solid

Oct 5, 2021 - 00:44
Oct 5, 2021 - 00:45
Ziarah Nasional HUT TNI Ke-76, Yusuf Ingatkan Nilai Kejuangan Para Leluhur

KOTA TASIK, INILAHTASIK.COM | Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf bersama unsur Forkopimda mengikuti kegiatan upacara ziarah Nasional dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-76 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumah Bangsa, Senin 04 Oktober 2021.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Danwingdikkal Kolonel Kal R Mochamad Rosydi SIP MM. Turut hadir, Dandim 0612, Kapolres Tasikmalaya Kota, Kapolres Tasikmalaya, Ketua DPRD Kota/Kabupaten Tasikmalaya, Kajari Kota/Kabupaten Tasikmalaya, Danbrigif Raider 13 Galuh, Danlanud Wiriadinata, serta Kepala Pengadilan Negeri Tasikmalaya.

Yusuf mengatakan bahwa TNI harus tetap menjaga NKRI sampai kapan pun termasuk Kamtibmas, khususnya di Kota Tasikmalaya. Sebagai keluarga besar TNI, ia berharap TNI tetap solid.

“Kita teruskan perjuangan orang tua kita terdahulu yang telah gugur membela Negara dengan cucuran darah dan air mata. Kita hanya meneruskan dari sisi pembangunan ke depan,” ucapnya.

Kemudian, lanjut Yusuf, anak cucu diwarisi bagaimana mampu bersinergi dengan seluruh unsur untuk terus melakukan pembangunan ini. Nilai-nilai kewarisan kejuangan, nilai juang warisan angkatan 45 di TNI harus terus berjalan.

“Para generasi penerus bangsa jangan sampai terpengaruh dengan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Berjuang untuk memerdekakan bangsa itu bukan perkara mudah," tandasnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow