Linmas Desa Matenggeng Ikuti Pelatihan Tanggap Bencana Skala Lokal

Selain itu disampaikan pula peran Linmas dalam memasuki kebiasaan baru setelah covid-19.

Jun 11, 2022 - 03:19
Jun 11, 2022 - 03:19
Linmas Desa Matenggeng Ikuti Pelatihan Tanggap Bencana Skala Lokal

CILACAP, INILAHTASIK.COM | Sebanyak 10 anggota Linmas desa matenggeng mengikuti pelatihan kesiapsiagaan atau tanggap bencana skala lokal desa tentang sosialisasi kebiasaan baru, kegiatan yang digelar di pendopo balai Desa Matenggeng, Kecamatan Dayeuhluhur Kabupaten Cilacap, Kamis 9 Juni 2022.

Kegiatan tersebut di hadiri, kasi trantib kecamatan dayeuhluhur, kepala desa matenggeng, poldes desa matenggeng, kepala dusun se-desa matenggeng dan anggota linmas desa matenggeng

Dalam acara tersebut, Sugiantoso Kasi Trantib Kecamatan Dayeuhluhur hadir sebagai narasumber menjelasakan tugas dari Satlinmas yang di antaranya, mampu membantu dalam penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketenteraman dan ketertiban masyarakat;

"Membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, membantu penanganan ketenteraman, ketertiban dan keamanan dalam penyelenggaraan pemilu, dan membantu upaya pertahanan negara," ucapnya.

Selain itu disampaikan pula peran Linmas dalam memasuki kebiasaan baru setelah covid-19.

Karsan selaku Kepala Desa Matenggeng, menanggapi dan sangat mendukung dengan adanya sosialisasi tanggap bencana, bahwasanya mengingat wilayah Desa Matenggeng memiliki kemiringan yang sangat terjal, sehingga sering kali terjadi bencana alam, terutama di dusun kamuning yang mana setiap tahunnya selalu ada penurunan tanah, tidak hanya itu, di desa matenggeng kerap terjadi bencana puting beliung.

"maka dengan adanya kegiatan ini, saya berharap warga desa matenggeng bisa waspada dini dengan adanya bencana yang mengancam kapan saja," ucapnya.(DANI)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow